English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Sabtu, 09 Oktober 2010

Tasbih (Mensucikan Allah)

Tasbih adalah salah satu kalimat yang dicintai oleh Allah Azza wa Jalla
Makna tasbih adalah mensucikan Allah, sebagaimana lafadz Subhaanallah yang berarti "Maha suci Allah"

Pengertian kata tasbih (تَسْبِيْح) yaitu menyucikan Allah Swt  dari setiap yang jelek (tanzihullahi min kulli su’in (تَنْزِيْهُ اللهِ مِنْ كُلِّ سُوْء ), sedangkan kata tanzih (تَنْزِيْه) berarti tab‘id (تَبْعِيْد = menjauhkan). Jadi, Allah jauh dari setiap yang jelek. Sementara itu, kata subbuhun (سُبُّوْحٌ) adalah suatu sifat bagi Allah, yang berarti Allah Maha Suci dari segala sesuatu yang tidak pantas bagi-Nya.
Kata tasbih yang ada di dalam Alquran ternyata obyeknya selalu nama Allah, yaitu mereka ber-tasbih memuji Allah, sedangkan subyek atau yang melakukannya bukan hanya manusia, tetapi juga makhluk lain, seperti malaikat, jin, gunung, burung, dan makhluk-makhluk lainnya. Setiap kata subhana (سُبْحَانَ) selalu dihubungkan dengan kata Allah, atau rabbi, rabbika dan al-ladzi. Umpamanya subhanallah (سُبْحَانَ اللهِ), subhana rabbika (سُبْحَانَ رَبِّكَ ), subhana rabbi (سُبْحَانَ رَبِّ), dan Subhana al-ladzi (سُبْحَانَ الَّذِيْ).

".....Ingatlah! Hanya dengan mengingat Allahlah hati menjadi tentram." (QS. Ar-Ra'd: 28)

Minggu, 13 Juni 2010

KEISTIMEWAAN BULAN ROJAB



Bulan Rajab merupakan starting awal untuk menghadapi Bulan Suci Ramadhan. Malam pada tanggal 13 juni 2010 M (ahad malam senin) adalah malam 1 Rojab 1431 H, Rasulullah saw. menyiapkan diri untuk menyambut Bulan Suci Ramadhan selama dua bulan berturut sebelumnya, yaitu bulan Rojab dan bulan Sya’ban. Dengan berdoa dan memperbanyak amal shalih.


Do’a yang diajarkan Rosulullah Shallallahu ‘alayhi wasallam :
اللهم بارك لنا في رجب وشعبان وبلغنا رمضان
Allaahumma Baarik Lanaa Fii Rajaba Wa Sya’baana, Wa Ballighnaa Ramadhaana. “Ya Allah, berilah keberkahan pada kami di dalam bulan Rajab dan Sya'ban serta sampaikanlah kami kepada bulan Ramadhan"

Senin, 19 April 2010

Rabu, 03 Maret 2010

Do'a

Semoga santri-santrinya bertambah banyak dan semoga semua santrinya mendapatkan semua apa yang mereka cita-citakan.Agar semua Ilmu yang sudah didapatkannya dapat bermanfaat khususnya bagi diriya dan pada umumya untuk orang lain. AMIN.

Minggu, 21 Februari 2010

BELAS KASIH

          Pada suatu hari shohabat Umar berjalan-jalan/berkeliling di suatu wilayah dalam kota Madinah, lalu tiba-tiba beliau melihat seorang bocah sedang memegang seekor burung kutilang yang dipermainkan. karena rasa kasihan, oleh shohabat Umar dibelinya burung itu kemudian dilepaskannya.
          Setelah shohabat Umar wafat, sebagian besar para

SEJARAH YAYASAN PONDOK PESANTREN DAN MADRASAH AL MUHAMMAD CEPU (2)

2. Ibu Ny. Hj. Ni’matul Izzah B.A. 


       Beliau adalah putri dari Bp. K.H. Abdul Qodir Noor dan Ibu Ny Hj. Iftahul Jannah Pengasuh Pondok Pesantren Putri Nurul Islam Pasuruan, beliau lahir di Pasuruan tanggal 6 Mei 1958. Beliau putri nomor 2 dari 9 bersaudara. Adapun urut-urutan saudara dari Ibu Nyai Hj. Ni’matul Izzah adalah sbb :
1.    Ibu Dra. Khodijatus Sholikha MA.
2.    Ibu Nyai Hj. Ni’matul Izzah B.A.
3.    Bpk.

Sabtu, 20 Februari 2010

SEJARAH YAYASAN PONDOK PESANTREN DAN MADRASAH AL MUHAMMAD CEPU (1)

A. Muqoddimah
     Kejayaan Islam akan tetap agung jika pondok pesantren masih ada sebab, “Pondok pesantren adalah cikal bakal perkembangan Islam dan pondok pesantren merupakan benteng terakhir pertahanan kekuatan Islam”.
     Berdasarkan dari semboyan di atas dan berdasarkan ketaqwaan serta keikhlasan Jihad fisabilillah, maka sepasang Ulama sekaligus sepasang suami istri berjuang mendirikan sebuah wadah penggemblengan generasi Islam yaitu sebuah Yayasan Pondok Pesantren dan Madrasah bernama AL MUHAMMAD pada hari Selasa wage tanggal 22 Nopember 1988 atau bertepatan dengan tanggal 12 Robi’ul akhir 1408 H di dusun wonorejo, kelurahan Cepu kecamatan Cepu dan Kabupaten DATI II Blora dengan alamat lengkap Jl. Blora No.151 Wonorejo Cepu yang mempunyai sekretariat di Jl. Pemuda No.10 Cepu. Sepasang suami istri dan sepasang Ulama tersebut ialah Bp. K.H. Drs. Muhammad Rifa’i Idris sebagai ketua Yayasan dan Ibu Ny. Hj. Ni’matul Izzah B.A. sebagai sekretaris Yayasan.

B. Biografi Pendiri

Ta'aruf

Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Blog ini saya buat, sebagai ajang silaturrahmi Alumni dan Santri Al Muhammad Cepu sekaligus sebagai media belajar untuk saya, mengamalkan ilmu pengetahuan tentang komputer dan internet.
Memang blog ini hasil dari latihan tapi bukan untuk coba-coba, untuk semua akh & ukht mohon untuk bisa sharing disini
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.